Tips Bengkel Motor | Tips Bengkel Mobil | Harga Ban | Harga Motor Bekas

Cara Agar Body Motor Tetap Mulus

Tips Otomotif - Perawatan sangat penting bagi siapapun yang sangat peduli akan penampilan. Merawat bentuk tubuh, merawat kulit, merawat rumah, termasuk merawat cat motor, Ya, cat motor memang yang paling penting dari penampilan fisik motor kita. Buat anda yang ingin body motor selalu mulus seperti baru. Anda memang harus berusaha dan tidak lupa berdoa, :) Ada banyak sekali tips perawatan yang ada di luar sana. Setidaknya ada 2497 cara yang bisa ditempuh untuk merawat kecantikan sepeda motor. Kami pilihkan beberapa cara yang paling ampuh untuk anda, para pecinta otomotif adalah sebagai berikut:

Cara Agar Body Motor Tetap Mulus



1.) Perhatikan peralatan mencuci motor
Kesalahan yang selalu dilakukan pemilik sepeda motor adalah dalam hal memilih sebuah peralatan cuci motor. Kesalahan ini yang mengakibatkan suatu goresan pada body motor tersebut. Karena itu sangatlah penting untuk pintar memilih peralatan yang tepat.
  • Sabun
    Sabun pencuci yang biasanya dipakai adalah shampo mobil atau motor, itulah yang paling bagus untuk digunakan, jangan menggunakan detergen maupun sabun colek atau sabun baju untuk mencuci bagian body motor, karena kandungan zat pada detergen sangatlah keras dan tidak sesuai untuk cat motor kita.
    Dan untuk bagian selain body seperti (shock, ban, mesin) dan bagian yang lainnya boleh saja menggunakan detergen untuk membersihkannya karena bagian tersebut sering terdapat kotoran-kotoran yang sulit di bersihkan dengan sabun motor.
  • Media Pencuci
    Gunakanllah selalu alat pencuci seperti (spons, busa) yang lembut dan sekiranya tidak membuat cat menjadi baret. Sebagai contoh gunakan salah satu jenis grout sponge, sea sponge, was mitt, atau lambs woll, jangan gunakan busa jok atau busa lainnya yang berpori kasar dan kecil, karena jenis busa tersebut cenderung kasar dan menahan pasir. Cari yang porinya agak besar sehingga kemungkinan untuk menimbulkan goresan halus akan terhindar, karena pasir yang menemlel di body akan masuk kedalam lubang pori spons.
  • Sistem Bucket
    Siapkan 2 buah ember. Yang satu berisi shampo yang sudah tercampur dengan air, dan yang satunya lagi hanya buat air bersih saja.
Baca Juga : Cara Pilih Ban Motor Merk Mizzle FDR dan IRC

2). Untuk pencucian berikut adalah tahap cara metode mencuci motor dengan benar
Siram seluruh bagian motor dengan air, sampai anda yakin bahwa kotoran dan debu sudah menghilang.
Sebagai langkah awal, bersihkan menggunakan spons yang dicelupkan ke shampo yang ada di ember dari bagian body dulu, usaplah hingga sudah terasa bahwa body sudah tidak ada lagi kotoran
Barulah kemudian kita ulangi dengan membilas dengan air yang bersih sampai kira-kira sabun juga ikut terbuang dengan air.

3). Dan untuk tahap pengeringan hindari dengan cara dijemur di bawah matahari, paling bagus gunakan kanebo atau lainnya. Yang paling bagus keringkan sampai bagian celah motor. Usahakan supaya kering, sehingga tidak meninggalkan bekas air pada body motor karena menyebabkan bercak air yang bakalan susah membersihkannya.
Melakukan Pemolesan pada body motor, berikut ada beberapa langkah pemolesan yang bakalan membuat body anda tetap mulus:



  • Claying
    Tujuannya untuk mengangkat kotoran-kotoran yang sudah lama nempel di body kita misalnya bekas aspal, kotoran yang menjadi kerak, dan atau lainnya.
    Coba raba dengan tangan kita atau juga bisa memasukan tangan kita ke sebuah kantong plastik dan coba raba-raba body. Jika kasar berarti motor kita butuh treatment ini.
    Clay ini bentuknya mirip lilin atau seperti orang menyebutnya malam, yang biasa dibuat mainnan anak-anak. Caranya gosok clay ini di sekujur body motor dengan dilubrikasikan terlebih dahulu menggunakan quik detailer. Gosok secara merata lalu lap dengan menggunakan lap microfiber yang berkualitas.
    Dan rasakan perbedaabnya sebelum dan sesudah di clay.




  • Cleaning
    Cleanimg bertujuan untuk menghilangkan bekas noda, meminimalkan baret atau goresan halus yang ada.
  • Polishing
    Langkah ini bertujuan untuk menghidupkan lagi cat kita berikut caranya:
    Cara kerja polish yaitu mengambil sedikit lapisan permukaan cat. Untuk tujuan memperbaiki atau menghaluslan permukaan yang terdapat defect tersebut.
    Bentuk dari produk polish bisa crim pasta atau lotion, jadi jika ada kelas light cut, medium cut, dan heavy cut, semua tipe itu ada maksud dan tujuan masin masing.
    Dan dihimbau agar menanyakan kepada penjualnya agar tidak salah pilih.
  • Pre-wax cleaner
    Produk yang mengandung bahan kimia yang bertujuan Untuk membersihkan sisa wax terdahulu, ini juga dapat digunakan sebagai penghilang kotoran yang tidak bisa hilang hanya dengan di cuci saja.
  • Waxing
    Tahap ini yang kita kenal demgan istilah moles, tujuannya untuk memberikan proteksi terhadap sinar UV di cat body motor kita setelah tahapan di atas tadi.
    Cari produk yang terdapat kandungan pure carnaubanya dibuat dari alam. Tetapi produk ini tidak bertahan lama terhadap sinar matahari, dan ada juga yang berbahan sintesis atau biasa dikenal dengan sealent product. Kalau yang ini dari bahan bahan kimia, sehingga lebih tahan terhadap cahaya matahari.
  • Maintaining
    Setelah semua tahapan dilakukan, tinggal perawatannya bagaimana? Caranya adalah bisa dengan waxing motor 2 minggu sekali. Atau mau lebih bagus lagi bisa juga di semprotkan quik detailer setiap selesai mencuci.

4). Kalau anda berhasil melakukan langkah-langkah tersebut, maka hasilnya akan terlihat lebih bagus dan kinclong seperti baru dan terkesan basah dan mengkilap setiap hari.

  • Yang perlu di ingat lagi adalah begini kesimpulannya.
  • Jangan pernah mencampurkan berbagai macam jenis polish ke dalam satu kain yang sama. Dengan kata lain satu kain hanya digunakan untuk satu jenis polish.
  • Usahakan menggunakan teknik yang paling ringan terlebih dahulu yaitu dicoba dengan memakai tangan saja di bagian yang perlu di polish, bila hal tersebut tidak berhasil,, baru kita bisa beralih dengan menggunakan mesin detailling (dual action atau rotary buffer).
  • Jangan lakukan di tempat yang cukup ventilasi udara, penerangan yang cukup, dan yang pasti jangan pernah kerjakan di bawah sinar matahari langsung.
  • Jangan pernah mencampur aduk produk ini dalam satu aplikator pad. Jadi buat cleaning aplicationnya sendiri, buat polishing sendiri, buat waxing juga sendiri, lapnya juga harus di perhatikan, harus satu produk satu lap saja.
  • Gunakan lap yang terbuat dari bahan microfiber, emang sih agak mahal, tetapi hasilnya bakalan lebih memuaskan.
Gunakan cover motor untuk perlindungan dan tidak menggores motor anda

Baca Juga : Cara Tepat Merawat dan Mengatasi Masalah di Satria FU 150


Demikianlah sedikit pembabaran saya tentang menjelaskan tips agar body motor tetap mulus, bila ada salah pengungkapan kata atau kesalahan dalam membuat artikel ini.. Salam. :)
Advertisement
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Agar Body Motor Tetap Mulus